
MForce Indonesia selaku pemegang merek motor WMoto memperkenalkan skutik barunya, Swiftbee 125. Motor matik dengan desain unik tersebut dibanderol Rp 21,5 juta, bisa jadi pesaing berat Honda Scoopy dan Yamaha Fazzio.
Secara tampilan, Swiftbee 125 seperti perkawinan desain dari Jepang dan Italia. Bisa dilihat di depan, model bodi dengan sepatbor menyatu, mengingatkan pada Honda Gyro.

Tapi suspensi depannya kelihatan unik, modelnya seperti yang ada di skuter klasik dari Italia, Lambretta. Begitu juga bodi belakangnya yang mengotak dan panjang, semakin mirip Lambretta.
Lampu depannya sudah LED dengan DRL di bagian atas, bentuknya mengotak. Tapi lampu seinnya ada di bagian cover setang, jadi makin unik saja tampilannya.

Dilihat dari samping, bentuk jok cukup pendek dan ada rak di belakang. Perpaduan dua warna di Swiftbee 125 juga membuat skutik ini kelihatan klasik.
Pada bagian kaki-kaki, ukuran pelek depan dan belakang berbeda alias belang. Depan pakai pelek 12 inci dan belakang 10 inci, sudah pakai cakram untuk rem di depan dan belakang.

Bagian buritan, desain lampu stopnya juga simpel, terdiri dari enam blok kotak yang disusun bertumpuk dan lampu sein ada di sepatbor. Dari belakang ini juga kelihatan bodi sisi kiri lebih mengembung karena menutup suspensi yang ada di dalamnya.
Secara dimensi, Swiftbee 125 punya panjang 1.780mm, lebar 694mm, dan tinggi 1.055mm. Kalau dibandingkan dengan Scoopy dan Fazzio, Swiftbee 125 lebih pendek dan lebar.
Soal mesin, Swiftbee 125 dilengkapi mesin 125cc berpendingin udara. Tenaga yang dihasilkan menyentu 9,1 TK di 7.500 RPM dan torsi 9,8 Nm di 6.000 RPM.

Keunikan lain dari Swiftbee 125 ada pada posisi tangkinya yang ada di dek, kapasitasnya 5,8 liter. Mulut tangkinya juga ada di dek, tepatnya di kaki.
Lalu untuk tempat penyimpanan, ada di dek yang terbuka, dilengkapi colokan USB type A dan C. Tersedia juga bagasi di bawah jok, cukup lega tapi tidak muat untuk membawa helm.

Untuk fitur, Swiftbee 125 memiliki speedometer digital dengan infromasi lengkap, dari putaran mesin, kecepatan, sampai odo dan trip meter. Selain itu juga ada fitur start stop engine yang bisa mematikan dan menyalakan motor saat berhenti dan sudah smart key.